LSM Geram Banten Sikapi Pemasangan Paving Block di Rajeg

Dok.LN

KABUPATEN TANGERANG, (LN) - Kegiatan pekerjaan paving Block yang berada di Kampung Nanggul RT 01 RW 03 Desa Sukasari, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang. Disoal LSM Geram Banten. 

Pasalnya, dalam pekerjaan nya tersebut diduga Asal jadi, selain itu juga tidak ada pengerasan serta paving block yang terpasang kualitasnya kurang bagus. Dan pekerjaan tersebut baru satu bulan dikerjakan. 

"Hasil investigasi kita di lapangan banyak kejanggalan.selain terkesan asal jadi, dalam pengerjaannya pun tidak ada pengerasan dan paving banyak yang pada sempal tapi tetap di pasang. Dan menurut pekerja sih pekerjaan desa." kata Barnas dari LSM Geram Banten kepada wartawan, Kamis (26/10/2023)

Barnas menambahkan, bahwa Pekerjaan tersebut dari Hamparan Agregat serta Base Course sangat tipis dan terlihat tidak merata. selain itu juga pekerja tidak menggunakan septi dan Papan proyek tidak terlihat di lokasi pekerjaan. 

"Di duga saat pengerjaan pemasangan kanstin yang di pakai sangat jelek dan berkualitasnya rendah serta banyak kastin yang gompal tetap di pasang juga, 
Di tambah lagi paving."ucapnya

Menurut Barnas, sangat di sayangkan seharusnya bahannya berkualitas dan bagus agar dapat bertahan lama, sehingga para pengguna jalan akan lebih nyaman jika melintas di jalan tersebut,

"Dengan kegiatan yang seperti ini sudah di pastikan pemasangan paving tidak akan bertahan lama belum lagi saat musim hujan nanti pasti cepat rusak."pungkasnya

Saat dikonfirmasi kepala Desa Suka Sari, Muklis tidak ada di kantor Desa, dan di konfirmasi via Whats App (WA) pun tidak menjawab, hingga berita ini di tayangkan

Disisi lain menurut keterangan warga setempat mengucapkan Terima kasihnya jalan tersebut sudah diperbaiki, 

"Alhamdulillah jalan sudah di bangun, jadi enak buat para pengguna jalan termasuk saya, namun sangat di sayangkan seharusnya, paving yang sudah patah jangan di pasang, kan tujuannya diganti baru bagus serta kuat."papar Warga yang enggan di sebutkan namanya (Agusriadi) 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

×
Berita Terbaru Update